News & Events

Analyst Commentaries

25 November 2024

By

Laba Bersih Mitra Adiperkasa (MAPI) Turun 12,7%

laba bersih mitra adiperkasa

Hingga kuartal III-2024, PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) membukukan laba bersih sebesar Rp1,3 triliun, turun 12,7% dari angka di periode yang sama tahun sebelumnya Rp1,48 triliun.

Penurunan ini terjadi meskipun pendapatan bersih MAPI di periode tersebut naik 16,1% secara tahunan atau Year on Year (YoY) menjadi Rp27,6 triliun, dari Rp23,7 triliun di periode yang sama tahun 2023.

Mitra Adiperkasa mencatatkan kinerja positif di segmen ritel pada kuartal ketiga 2024, dengan total penjualan mencapai Rp8,1 triliun, naik 6,8% dibanding kuartal sebelumnya dan tumbuh 26,7% dibandingkan tahun lalu. Persentase biaya operasional terhadap pendapatan menurun menjadi 33,8%, lebih baik dibandingkan kuartal sebelumnya yang sebesar 34,2% dan tahun lalu sebesar 36%. Hal ini didukung oleh langkah perusahaan untuk mengotomasi beberapa proses operasional serta menekan biaya promosi selama periode tersebut.

Namun, segmen kafe dan restoran, yang menyumbang sekitar 8,3% dari total penjualan. mencatat kinerja kurang memuaskan, dengan pendapatan turun menjadi Rp796 miliar, turun 5,1% dibandingkan kuartal sebelumnya dan 25,8% dibandingkan tahun lalu. Margin operasional dari segmen ini juga masih negatif akibat dampak boikot yang sedang berlangsung. Secara keseluruhan, margin kotor perusahaan turun menjadi 41,9%, lebih rendah dibandingkan kuartal sebelumnya yang mencapai 44% dan tahun lalu sebesar 46,2%, terutama karena adanya kampanye promosi seperti program kembali ke sekolah.

Ke depan, potensi peningkatan daya beli masyarakat di segmen menengah ke atas diharapkan dapat menjadi katalis positif untuk memperkuat kinerja penjualan perusahaan. Selain itu, jika suku bunga turun, belanja masyarakat untuk kebutuhan tambahan seperti produk fesyen dan gaya hidup diperkirakan akan meningkat. Kondisi ini berpeluang membantu perusahaan menjaga pertumbuhan pendapatan yang kuat, sehingga kami memutuskan menaikkan target harga sahamnya dinaikkan menjadi Rp1.800.

 

Disclaimer: Informasi dalam konten ini hanya dimaksudkan sebagai referensi dan bahan pertimbangan. Setiap investasi mengandung risiko. Segala keputusan investasi menjadi tanggung jawab pribadi masing-masing investor.

Share This:

Related

investor beralih ke emas

Analyst Commentaries

Ketidakpastian Ekonomi Global, Investor Beralih ke Emas sebagai Safe Haven

harga tembaga

Analyst Commentaries

Dinamika Pasar Tembaga

harga nikel

Analyst Commentaries

Harga Nikel Naik! Apa yang Mendorong Tren Positif Ini?

harga emas

Analyst Commentaries

Harga Emas Makin Bersinar!